Cara mengupdate web browser Google Chrome

Untuk melakukan pengupdatean google chrome, bisa di lakukan dengan 2 cara. Cara pertama yaitu mengunjungi situs resmi Google Chrome kemudian mendownload file untuk melakukan pengupdatean, atau mengupdate secara otomatis di web browser itu sendiri.

Untuk melakukan pengupdatean secara otomatis, caranya cukup gampang, silahkan ikuti cara berikut ini.

CARA MENGUPDATE WEB BROWSER GOOGLE CHROME

  1. Pertama silahkan buka menu pengaturan pada pojok kanan atas (tanda titik tiga),
  2. Kemudian klik bagian menu About (Pastikan Anda terkoneksi dengan internet). Dengan demikian maka google chrome akan terupdate secara otomatis.

Jika Google chrome yang Anda gunakan merupakan versi terupdate, maka akan ada notifikasi yang menyatakan bahwa Google chrome yang Anda gunakan adalah versi terbaru. Tetapi jika Google chrome yang Anda gunakan belum terupdate, maka Google chrome akan terupdate secara otomatis.